Tuesday, January 10, 2017

Pantai Ciantir, Tempat Surfing Dan Selancar di Kawasan Wisata Sawarna



Halo sahabat Pergi Trip...!
Kali ini Pergi Trip mau mengulas salah satu pantai indah yang masuk dalam Kawasan Wisata Sawarna. Kawasan Wisata ini letaknya berada di Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Sebenarnya ada beberapa pantai dan beberapa obyek wisata lain yang berada di masuk dalam Kawasan Wisata Sawarna ini. Namun pada artikel kali ini, Pergi Trip akan sharing salah satu obyek wisata yang bernama Pantai Ciantir.

Sebelumnya, untuk kalian yang ingin melihat obyek-obyek wisata lain yang masuk dalam Kawasan Wisata Sawarna, Sobat bisa membacanya disini.

Oke, kembali ke Pantai Ciantir Sawarna. Pantai Ciantir merupakan pantai yang memiliki garis pantai yang cukup luas, panjang, dan berpasir putih. Pasirnya yang putih bersih sangat cocok untuk kalian yang berwisata dengan mengajak si buah hati. Karena mereka dapat bermain pasir yang lembut dan berkilau. Namun jangan sampai lupa jaga baik-baik buah hati sobat ya.



Bagi Sahabat Pergi Trip yang doyan olahraga air seperti surfing dan berselancar, Pantai Ciantir sangat direkomendasikan untuk kamu sambangi. Karena ombaknya yang cukup besar dan setabil menjadi sangat cocok untuk olahraga ini. Pecinta selancar dari Indonesia jangan sampai kalah dong sama orang luar negeri, mereka banyak loh yang datang ke Sawarna hanya untuk berselancar di Pantai Ciantir.

Nah bagi Sahabat Pergi Trip yang tidak jago surfing dan berselancar, baiknya Sobat mencoba permainan lain yang tidak berbahaya namun tidak kalah seru, seperti bermain sepak bola pantai, Volley pantai, sun bathing, dan berjemur. Saran dari Pergi Trip bagi kalian yang tidak jago berenang, terlebih yang tidak bisa berenang, sebaiknya jangan bermain air di pantai ini, karena mengingat ombaknya yang cukup besar.

Satu lagi yang tak boleh dilupakan ketika Anda datang ke Pantai Ciantir Desa Sawarna, yakni Selfie...! Apalagi untuk Anda yang datang bersama pujaan hati, uhhh.. Jangan sapai lupa handphone selalu stand by untuk cekrek-cekrek. Selfie memang asik, namun agar lebih romantis coba deh tunggu sore hari. Karena dipantai ini akan ada sunset yang uhhh,, gila.. sangat indah dan romantis baget sob..!

Bermain di Pantai Ciantir yang sangat luas pastia akan membuat tenggorokan haus dan perutpun menjadi lapar. Nah, untuk mengatasinya, Sobat dapat membeli makanan dan minuman yang dijual dipinggiran Pantai Ciantir. Sobat juga bisa istirahat atau bersantai di tempat-tempat mirip gubuk yang disediakan di pantai ini.

Untuk Sahabat Pergi Trip yang akan datang ke Pantai Ciantir namun bingung untuk bermalam disini, jangan khawatir, karena pantai ini juga menyediakan fasilitas penginapan seperti homestay, villa, dan hotel dengan harga yang relatif terjangkau.



Karena Pantai Ciantir masuk dalam Kawasan Wisata Sawarna, sehingga rute perjalanan untuk akses menuju pantai ini cukup mudah. Anda dapat membaca rute perjalanan ke Kawasan Wisata Sawarna di dalam artikel ini.

Untuk tiket masuk sobat dikenakan biaya Rp.5.000/orang. Sementara untuk parkirnya, sobat membayar Rp.5.000 untuk satu kendaraan roda dua dan Rp.10.000 untuk satu kendaraan roda empat. Menariknya, sobat hanya perlu membayar satu kali untuk masuk ke Kawasan Wisata Sawarna. Jadi hanya dengan membayar satu kali saja, sobat dapat menikmati semua obyek wisata yang masuk dalam Kawasan Wisata Sawarna ini, termasuk Pantai Ciantir.

Nah, itulah sedikit sharing dari kita Pergi Trip tentang Pantai Ciantir Desa Sawarna. Sekian dulu ya..  Jangan sampai lupa datang ke tempat wisata ini, Pantai Ciantir Sawarna menunggumu..!


Kata Kunci :
¤ Pantai Sawarna
¤ Pantai Ciantir Desa Sawarna
¤ Pantai Ciantir Lebak Banten
¤ Panai Tanjung Layar
¤ Kawasan Wisata Desa Sawarna
¤ Wisata Lebak Banten

Sunday, January 8, 2017

Pantai Nampu, Pesona Laut Selatan Wonogiri



Nama Obyek Wisata :
Pantai Nampu

Lokasi :
Desa Gunturharjo, Kec. Paranggupito, Kab. Wonogiri

Pesona Yang Ditawarkan:

Pemandangan Indah
Pantai Berpasir Putih
Berair Jernih

Fasilitas:

Warung
Kamar Mandi
Tempat Ibadah

Tiket dan Parkir :

Tiket Rp.5000/orang
Parkir Roda Empat Rp.5000
Parkir Roda Dua Rp.2000


Pantai Nampu*
merupakan salah satu tempat wisata alam pantai yang di miliki Kabupaten Wonogiri. Lokasinya berada di 70 km sebelah selatan Kota Wonogiri, tepatnya di Desa Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri.




Pesona Yang Ditawarkan Pantai Nampu


Pemandangan Indah
Pantainya yang dikelilingi tebing tinggi, menjadi daya tarik tersendiri, lalu lintas ombak yang datang memperindah pemandangan laut selatan. Udaranya yang sangat segar, membuat rasa semakin tenang.

Pantai Berpasir Putih

Pantai Nampu memiliki garis pantai yang panjang dan berpasir putih, namun agak kasar. Disana Anda dapat bermain pasir sepuasnya bersama keluarga, pacar, ataupun sahabat.

Air Laut Yang Jernih

Selain air lautnya yang jernih, Pantai Nampu juga dangkal. Jadi aman untuk Anda, sahabat, keluarga, ataupun pacar. Namun walaupun aman, Anda harus tetap berhati-hati loh ya, terutama bagi kalian yang mengajak buah hati, karena ini adalah laut selatan.
Saat hari mulai siang, air laut Pantai Nampu mulai surut dan berubah menjadi sangat dangkal dan terlihat batuan karang. Saat itu coba mendekat, Anda akan melihat ikan-ikan kecil yang bermain di batuan karang. Akan lebih asik jika kamu mengajak temanmu untuk berburu ikan.




Fasilitas


Warung

Setelah lelah bermain pasir dan air, Anda dapat beristirahat di warung-warung yang berada di pinggiran pantai. Di warung tersebut Anda dapat membeli air kelapa muda yang segar dan makanan kecil untuk mengobati rasa haus dan lapar Anda.

Kamar Mandi

Bermain pasir dan air membuat kulit sedikit agak lengket, pakaian basah dan kotor. Agar penampilan pulang dari Pantai Nampu Anda tetap oke, Anda dapat mandi dan ganti pakain di kamar mandi yang disediakan di sana.

Tempat Ibadah

Untuk Anda yang beragama islam, jangan khawatir dan bingung akan shalat di mana. Karena di pantai ini terdapat mushola yang dapat Anda gunakan ibadah.



Tiket dan Parkir

Tiket Masuk

Untuk menikmati indahnya Pantai Nampu, tidak perlu merogoh kocek yang cukup mahal. Cukup dengan uang Rp.5000/orang saja, Anda sudah dapat menikmati keindahan yangluar biasa.

Parkir Kendaraan

Pantai Nampu dijaga ketat oleh petugas, sehinga Anda tidak perlu khawatir dicuri atau dijahili orang. Cukup membayar Rp.2000 untuk kendaraan roda dua, dan Rp.5000 untuk kendaraan roda empat. Tempat parkir luas, kendaraan aman.

Rute Perjalanan Menuju Pantai Nampu



Rute perjalanan menuju Pantai Nampu sangat mudah di akses. Selama perjalanan menuju pantai, Anda  akan disuguhkan pemandangan khas bebatuan karst dan bukit-bukit hijau dengan tumbuhan yang menyejukkan hati dan mata.

Dari Surakarta

Jika Anda dari Surakarta, Anda dapat mengambil jalur Kota Wonogiri, sampai di Kota Wonogiri ambil arah Kecamatan Pracimantoro. Sampai di perempatan pasar Pracimantoro ambil kiri menuju Perempatan Giri Belah, di perempatan Giribelah ada petunjuk jalan menuju Pantai Nampu. Lanjutkan perjalanan Anda dengan mengikuti petunjuk hingga sampai  di Pantai Nampu yang berada di Desa Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito.

Dari Pathuk Piyungan

Dari Pathuk Piyungan menuju Kecamatan Manyaran => Pertigaan Cengkal Wuryantoro belok kanan => Perempatan Pracimantoro belok kiri menuju perempatan Giribelah => dari perempatan Giribelah ambil kanan ikuti papan penunjuk arah hingga sampai di Pantai Nampu di Desa Gunturharjo, Kecamatan Paranggupito.

Dari Gunung Kidul

Dari Gunung Kidul, Yogyakarta menuju Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri => Perempatan Pracimantoro belok kanan => Perempatan Giri Belah belok kanan dan ikuti papan petunjuk hingga sampai di Pantai Nampu.

Saturday, January 7, 2017

Pantai Sawarna

daerah Banten yang banyak dibicarakan dan mulai banyak dikunjungi wisatawan, baik wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara. Pantai tersebut bernama pantai Sawarna.



Pantai yang mempunyai hamparan pasir putih bersih disatu sisi dan karang yang menjulang di sisi lain banyak menjadi buah bibir oleh banyak wisatawan, dikarenakan keindahan alamnya yang begitu menawan. Percaya atau tidak, keindahan pantai Sawarna ini dapat di sejajarkan pantai dengan pantai-pantai indah di luar Banten.

Pantai ini merupakan salah satu objek wisata andalan di Banten karena keindahannya merupakan salah satu pantai terindah yang ada di provinsi Banten. Pantai Sawarna yang terkenal tersebut berjarak sekitar 150 Km dari Rangkasbitung dan berada di desa Sawarna kecamatan Bayah kabupaten Lebak provinsi Banten. Sawarna sendiri sebenarnya adalah nama desa tempat dimana pantai tersebut berada.

Pantai Sawarna adalah pantai yang menghadap ke Samudera Hindia, sehingga mempunyai ciri khas pantai selatan dengan ombaknya yang besar dan arusnya yang kuat. Letaknya yang terpencil dan akses yang agak sulit untuk dijangkau membuat pantai Sawarna seperti surga yang tersembunyi di wilayah terpencil.

Beberapa tahun silam bahkan tidak banyak wisatawan yang berkunjung kesana karena sulit dan cukup buruknya akses jalan untuk mencapai Sawarna. Berkat promosi mulut ke mulut serta promosi melalui media online, semakin banyak wisatawan yang tertarik untuk datang ke surga tersembunyi ini.

Harga Masuk / Tiket Masuk



Bagi yang suka berwisata alam terutama pantai maka pantai sawarna wajib untuk dikunjungi karena pantai yang berada di alamat Desa Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak Banten. Pantai Sawarna ini menyimpan keindahan alam yang begitu memikat hati karena memiliki pasir putih yang terlihat bersih. Selain itu air laut yang membiru serta dikelilingi bukit yang hijau semakin membuat pantai ini terlihat begitu indah.

Apabila kamu tertarik dengan tempat ini maka bisa mengajak keluarga atau kerabat untuk berlibur ke pantai sawarna namun sebelum itu terlaksana sebaiknya kamu perlu tahu harga tiket masuk pantai sawarna dan biaya lain yang perlu dikeluarkan untuk masuk ke lokasi pantai sawarna.

Harga tiket masuk pantai sawarna : Rp. 5000,-/Orang

Biaya Parkir Kendaraan Roda 2 (Motor) Rp. 10.000,-

Biaya Parkir Kendaraan Roda 4 (Mobil) Rp. 20.000,-

Biaya Sewa Penginapan berkisar Rp. 200.000,- Hingga Rp. 650.000,

Lokasi

Lokasi Pantai Sawarna Banten – Kabupaten banten memiliki sebuah pantai dengan pemandangan indah dan sangat terkenal yaitu pantai sawarna. Siapa yang tidak tahu pantai satu ini. Sejak tahun 2013 pantai ini sudah mulai dikenal banyak orang. Pantai sawarna terletak di kecamatan bayah kabupaten banten. Pantai sawarna berbatasan langsung dengan samudera hindia. Sehingga mempunyai ombak yang besar dan banyak batu karang.

Ombaknya yang besar sering dijadikan para wisatawan asing maupun wisatawan lokal untuk berselancar. Rute dan lokasi pantai sawarna banten sangat mudah di jangkau. Apalagi setelah popular, semakin banyak penginapan yang di bangun dan jalan dibuat bagus. Dari kota Jakarta berjarak 280 km. ada beberapa pilihan rute yang bisa anda gunakan. Berikut ini rute menuju pantai sawarna yang bisa anda gunakan.

Rute Perjalanan 



Melalui Jalur Serang

Jalur pertama yang bisa anda lalui adalah melalui jalur serang. Dari kota Jakarta langsung saja menuju ke arah serang timur. Dari serang timur anda langsung menuju ke daerah pandeglang banten dan lanjut menuju ke malimping. Dari sini anda sebentar lagi akan sampai ke pantai sawarna. Dari malimping anda tinggal ikutin jalur menuju ke kecamatan bayah. Kecamatan bayah merupakan lokasi dari pantai sawarna. Dari pusat kecamatan bayah, anda ambil arah menuju ke pantai sawarna. Ada banyak sekali petunjuk jalan menuju ke lokasi . Jadi anda tak perlu takut tersesat. Jalur ini beberapa waktu yang lalu baru saja diperbaiki. Jadi jalannya masih bagus untuk digunakan.

Melalui Jalur Pelabuhan Ratu

Untuk jalur melalui pelabuhan ratu jalannya lebih bagus dibandingkan melalui jalur serang. Dari daerah ibu kota Jakarta, anda langsung menuju ke arah ciawai kemudian lanjut ke daerah cibadak. Ketika sampai di cibadak, anda harus melanjutkan perjalanan menuju ke pelabuhan ratu. Kurang lebih perjalanan selama 45 menit menuju ke daerah cisolok. Jika sudah sampai di tempat ini berarti sebentar lagi anda sampai di pantai sawarna banten. Jika melalui jalur pelabuhan ratu tidak disarankan menggunakan bus. Jalur ini ada banyak sekali belokan yang tajam dan tanjakan yang curam.

Melalui Jalur Sukabumi

Rute dan lokasi pantai sawarna banten bisa melalui jalur sukabumi. Banyak orang yang melewati jalur sukabumi ini. Dari ibu kota Jakarta anda langsung menuju ke tol jogorawi dan keluar melalui tol ciawi. Nanti anda langsung ambil jalur menuju ke sukabumi, kemudian anda akan melewati daerah lido, caringin, cicuruk dan parung kuda. Dari daerah parung kuda ada perempatan. Ambilah jalur menuju ke pelabuhan ratu melalui daerah cikidang. Nanti anda langsung menuju ke daerah kecamatan bayah. Melalui gunung batu, setelah bertemu pertinggan atau simpang ciawi. Belok ke kiri menuju ke desa sawarna dan anda akan sampai ke lokasi.

Ke Pantai Sawarna Dengan Angkutan Umum

Anda bisa menuju ke pantai sawarna dengan menggunakan angkutan umum. Pertama dari pelabuhan ratu anda naik elf jurusan bayah banten. Nanti turun di pertigaan ciawi. Ongkosnya sekitar 40 ribu rupiah. Dari simpang ciawi anda naik ojek menuju ke lokasi. Di pertigaan tersebut ada pangkalan ojek. Jadi anda tak perlu khawatir, cara kedua dari kota Jakarta naik angkutan jurusan serang. Nanti dari terminal serang, anda naik damri menuju ke daerah bayah. Nanti dari kecamatan bayah naik ojek menuju ke pantai sarwana.